Sosialisasi Kepesertaan JKN Oleh BPJS Cabang Singaraja.
30 Mei 2022 09:44:52 WITA
Bertempat di Ruang Rapat Lantai III Kantor BPJS Kabupaten Buleleng telah diadakan pertemuan rapat yang bertajuk Sosialisasi Kepesertaan JKN Oleh BPJS Kesehatan Kabupaten Buleleng, telah hadir juga Kasi Kesra beserta Staff Operator dari beberapa desa. Sepang 25/05/2022.
Acara Sosialisasi ini di buka oleh Petugas BPJS Buleleng (Gus Wira) sekaligus sebagai narasumber, dalam sambutannya berterimakasih kepada peserta undangan rapat yang sudah sempat hadir pada pertemuan ini, di mana pada pertemuan ini bertujuan nantinya Petugas Desa bisa memberikan penjelasan serta Informasi serta Edukasi kepada masyarakat terkait JKN Kesehatan.
Selanjutnya memasuki acara inti yakni pemaparan mengenai kepesertaan BPJS Kesehatan, yang terbagi dalam 2 kategori, yakni Bukan Penerima Bantuan Iuran dan Penerima Bantuan Iuran (PBI). Yang termasuk kategori Bukan PBI adalah Pekerja Penerima Upah termasuk PNS, Pekerja Bukan Penerima Upah, dan Bukan Pekerja. Sedangkan yang termasuk kategori PBI adalah fakir miskin dan orang tidak mampu. "PNS yang telah terdaftar sebagai peserta Askes secara otomatis menjadi peserta BPJS Kesehatan Kartu peserta Askes sampai sekarang masih berlaku dan tidak perlu melakukan penggantian kartu.
Dalam pemaparan materi, narasumber menyampaikan bahwa penigkatan layanan kepada seluruh peserta JKN-KIS dengan menghadirkan kanal-kanal layanan digital seperti Mobile JKN, CHIKA, BPJS Kesehatan Care Center 165, PANDAWA hingga melalui media sosial resmi BPJS Kesehatan. Kanal-kanal layanan tersebut dapat memberikan pelayanan secara simplifikasi dalam bentuk kemudahan proses pendaftaran, perubahan data, pembayaran iuran, pelayanan informasi, serta pengaduan.
BPJS Kesehatan juga telah melakukan simplifikasi proses layanan di fasilitas kesehatan yang meliputi penerapan sistem antrean online, pemanfaatan NIK untuk proses administrasi peserta, simplifikasi layanan hemodialisis dan thalassemia mayor hingga meningkatkan kualitas layanan Program JKN-KIS melalui penguatan sinergi bersama fasilitas kesehatan, tenaga medis, dan stakeholders lainnya.
“Bahkan, kini proses pengecekan status keaktifan kepesertaan peserta JKN-KIS atau mencetak kartu JKN-KIS Digital hanya perlu waktu kurang dari 5 menit,” ucapnya Gus Wira.
Seusai pemaparan dari narasumber, acara sosialisasi dilanjutkan dengan tanya jawab, Sesi tanya jawab berjalan dengan sangat menarik dan hidup, banyak peserta yang bertanya baik yang mengalami permasalahan terkait pelayanan BPJS Kesehatan maupun pertanyaan lain seputar BPJS Kesehatan, dan acara sosialisasi ditutup kembali oleh Petugas.
Komentar atas Sosialisasi Kepesertaan JKN Oleh BPJS Cabang Singaraja.
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Rapat Penetapan APBDesa Tahun Anggaran 2025 Desa Sepang
- Pencairan BLT DD Bulan Desember 2024
- Upacara Upakara Pralina Bangunan Gedung Serbaguna Desa Sepang.
- Testing Calon Kaur Umum dan Tu
- Perubahan APBDesa Desa Sepang Tahun Anggaran 2024
- Verifikasi Pembangunan Gedung Serbaguna Desa Sepang Tahun 2024
- RANCANGAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DESA (APBDesa) TAHUN ANGGARAN 2025 DESA SEPANG
Facebook Resmi Pemdes Sepang
Mohon Bantu Kami,
×