PT. POS Salurkan BST-Pusat Tahap II dan BST-APBD Kabupaten Tahap I di Desa Sepang

09 Juni 2020 21:16:22 WITA

PT. POS Indonesia Singaraja salurkan Bantuan Sosial Tunai baik yang bersumber dari Kementrian Sosial (BST-Pusat) maupun ABPD Kabupaten Buleleng di Desa Sepang, Selasa (09/06). Pencairan BST ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna Desa Sepang dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, salah satunya dengan mengenakan masker. Selain itu, Pemdes Sepang juga menyediakan tempat cuci tangan di pintu masuk gedung sebagai salah satu upaya pencegahan penularan Covid-19.

Hari ini, petugas menyalurkan Bantuan Sosial Tunai kepada 120 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan rincian; 1 KPM penerima BST-Pusat Tahap I yang belum mengambil pada pencairan sebelumnya, 96 KPM penerima BST-Pusat Tahap II, dan 23 KPM penerima BST-APBD Kabupaten Buleleng. Adapun jumlah bantuan yang diterima berbentuk uang tunai masing-masing Rp 600 Ribu/KPM.

Bantuan Sosial Tunai yang bersumber dari APBD Kabupaten Buleleng Tahun Anggaran 2020 untuk Desa Sepang ini dicairkan untuk pertama kalinya. Adapun sesuai lampiran daftar nominatif penerima BST-APBD Kabupaten berjumlah 33 KPM, namun 10 KPM diantaranya ditemukan telah menerima bantuan sosial lainnya seperti penerima PKH, BST-Pusat dan BLT-DD, sehingga hanya dicairkan sejumlah 23 KPM.

Sementara itu, dari total 100 KPM sesuai daftar nominatif penerima BST-Pusat, 4 KPM diantaranya ditemukan telah menerima BPNT dan PKH, sehingga hanya dicairkan sejumlah 96 KPM. Penyaluran BST-Pusat ini adalah untuk yang kedua kalinya, dimana penyaluran tahap I telah dilaksanakan pada Minggu (17/05) lalu.

Artikel Terkait : Bantuan Sosial Tunai (BST) Kemensos di Desa Sepang Cair, Setiap KPM Terima Rp 600 Ribu/Bulan

Adapun daftar penerima BST-Pusat Tahap II dan BST-APBD Kabupaten Tahap I dapat dilihat pada lampiran dibawah ini :

Dokumen Lampiran : DAFTAR PENERIMA BST-PUSAT TAHAP II DAN BST-ABPD KABUPATEN TAHAP I DESA SEPANG.pdf


Komentar atas PT. POS Salurkan BST-Pusat Tahap II dan BST-APBD Kabupaten Tahap I di Desa Sepang

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

Facebook

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Facebook Resmi Pemdes Sepang

Mohon Bantu Kami, Like This !!!

×

Lokasi Sepang

tampilkan dalam peta lebih besar