Terkait Penggantian Lantai Jembatan Yeh Liang, Camat Busungbiu : Pengaspalan Dilakukan Kamis Esok

11 September 2019 09:00:43 WITA

Pekerjaan penggantian lantai jembatan Tukad Yeh Liang di Banjar Dinas Sepang, Desa Sepang telah berlangsung beberapa hari, tepatnya telah dimulai pada 20 Agustus lalu. Dengan estimasi waktu pelaksanaan yang diprediksi akan berlangsung selama kurang lebih 10 hari, nyatanya pekerjaan telah memakan waktu hingga lebih dari 20 hari. Beberapa opini masyarakat sempat bermunculan terkait perihal tersebut, yang pada intinya mendorong Pemerintah Desa untuk mempertanyakannya.

Camat Busungbiu, I Gede Putra Aryana, S.Sos, MAP didampingi beberapa staf, Selasa (10/09) kemarin melakukan kunjungan ke Desa Sepang. Setibanya di Kantor Perbekel Sepang, Camat disambut PLH. Perbekel Sepang, I Gede Sugiartawan bersama Perangkat Desa. Adapun salah satu hal yang disampaikan adalah mengenai pelaksanaan pekerjaan penggantian lantai jembatan dimaksud.

Camat menyampaikan, berdasarkan hasil koordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Buleleng, bahwa pelaksanaan pekerjaan pengaspalan lantai jembatan tersebut akan dilaksanakan pada Kamis (12/09) esok mengingat pekerjaan penggantian papan lantai jembatan telah rampung dikerjakan.

Berkaitan dengan hal tersebut dan untuk memperlancar para pekerja agar tidak terganggu, maka akses jalan melewati Jembatan Tukad Yeh Liang akan ditutup selama pekerjaan pengaspalan. Sebagaimana telah diberitakan sebelumnya, adapun jalur alternatif yang dapat ditempuh untuk kendaraan roda dua adalah melalui Jalan Usaha Tani Banjar Anyar-Langsat Merijeng di Banjar Dinas Belulang hingga tembus di Banjar Dinas Sepang. Sementara itu, untuk kendaraan roda empat, dapat melalui jalur Jalan Pupuan-Dapdap Putih yang melewati Banjar Dinas Kerobokan atau melalui Jalan Sepang-Kembangrijasa-Kerobokan yang melewati Banjar Dinas Kembangrijasa.

Berita Terkait : Pekerjaan Penggantian Lantai Jembatan Segera Dimulai, Pengendara Dihimbau Cari Jalan Alternatif

Sementara itu, untuk menertibkan pengalihan jalur lalu lintas tersebut, PLH. Perbekel Sepang melalui Danru LINMAS Desa Sepang telah memerintahkan dua orang petugas LINMAS untuk melakukan penjagaan di sekitar jembatan.

Komentar atas Terkait Penggantian Lantai Jembatan Yeh Liang, Camat Busungbiu : Pengaspalan Dilakukan Kamis Esok

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

Facebook

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Facebook Resmi Pemdes Sepang

Mohon Bantu Kami, Like This !!!

×

Lokasi Sepang

tampilkan dalam peta lebih besar