Persiapkan Proposal BKK, Pemdes Sepang Gelar Pertemuan dengan Kelian Desa Pakraman dan Subak
10 Juni 2019 12:21:51 WITA
Menindaklanjuti hasil Sosialisasi Bantuan Keuangan Khusus (BKK) untuk Desa Pakraman, Subak dan Subak Abian dari Pemerintah Provinsi Bali di Kabupaten Buleleng yang telah diselenggarakan pada Selasa (28/05) lalu di Gedung Mr. Ketut Pudja Eks Pelabuhan Buleleng, Pemerintah Desa Sepang menggelar pertemuan guna membahas persiapan pengajuan proposal tersebut pada, Senin (10/06) siang.
Pertemuan yang diselenggarakan di Ruang Rapat Lantai II Kantor Perbekel Sepang tersebut dihadiri secara langsung oleh Perbekel Sepang I Putu Agung Mahardika didampingi Kasi Pelayanan Komang Gunantara Yasa yang dalam kesempatan itu membahas lebih lanjut mengenai perencanaan penggunaan dana BKK yang dituangkan kedalam proposal pengajuan bersama Kelian Desa Pakraman Sepang, para Kelian Subak Abian, yang dihadiri pula dari unsur BPD dan LPM Desa Sepang.
Sesuai dengan Petunjuk Teknis, Pemerintah Desa memiliki kewenangan pada tahap pengurusan, yakni dengan menfasilitasi dan membantu Desa Pakraman dan Subak dalam hal penyusunan proposal dimaksud. Sehingga, dalam pertemuan tersebut dibahas mengenai persiapan penyusunan Rencana Anggaran Biaya yang merupakan bagian penting dari proposal yang diajukan.
Adapun disepakati bahwa Kelian Desa Pakraman dan Kelian Subak akan mengumpulkan RAB penggunaan dana BKK pada 17 Juni mendatang, sehingga target pengiriman proposal pada bulan Juni ini dapat segera diselesaikan.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, tahun ini Desa Pakraman mendapatkan anggaran BKK senilai Rp 250 Juta dan masing-masing Rp 50 Juta untuk Subak dan Subak Abian yang dapat dipergunakan untuk biaya operasional, upacara, infrastruktur serta peningkatan kapasitas SDM.
Berita Terkait : Sosialisasi BKK untuk Desa Pakraman, Subak dan Subak Abian dari Pemerintah Provinsi Bali
Komentar atas Persiapkan Proposal BKK, Pemdes Sepang Gelar Pertemuan dengan Kelian Desa Pakraman dan Subak
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Peningkatan Kapasitas Kader Posyandu di Desa Lokus Stunting
- Penerapan AKU ONLINE Di Desa Sepang.
- Sosialisasi Dan Komunikasi FKDM
- Fokus Cegah Keberangkatan Ilegal dan Tingkatkan Keterampilan PMI, BP2MI Gelar Sosialisasi
- Penyerahan Dokumen Kependudukan Kartu Keluarga Kepada Warga Banjar Dinas Kembang Rijasa.
- Pencairan BLT-DD Bulan September 2024.
- Sosialisasi dan Edukasi Keterbukaan Informasi Publik dengan tema "Hari Hak untuk Tahu Sedunia"atau R
Facebook Resmi Pemdes Sepang
Mohon Bantu Kami,
×