Tindaklanjuti Cairnya Dana Desa Tahap II, TPK Mulai Sosialisasikan Program Pembangunan Desa

07 Mei 2019 15:07:55 WITA

Sehubungan telah cairnya Dana Desa (DDS) Tahap II (40%) di Desa Sepang, Ketua Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) telah menyusun agenda sosialisasi di beberapa sasaran pembangunan desa, kegiatan tersebut turut melibatkan stakeholders yang ada di desa.

Terbaru, kegiatan sosialisasi telah dilaksanakan di Balai Banjar Kerobokan, Selasa (07/05) siang. Selain Ketua TPK, dalam acara tersebut juga hadir Pengelola Kegiatan (PK) Pembangunan Desa, Kaur Perencanaan, BPD, LPM dan tokoh masyarakat setempat.

Untuk pembangunan di Banjar Kerobokan sendiri, dalam waktu dekat akan segera dilaksanakan betonisasi menuju Pelaba Pura Banjar Adat Kerobokan serta Pembangunan dan Pemeliharaan Senderan Balai Posyandu Banjar Kerobokan.

Selain di Banjar Kerobokan, sasaran pembangunan fisik tahap II Tahun Anggaran 2019 juga akan dilaksanakan di tiga Banjar Dinas lainnya. Di Banjar Dinas Sepang misalnya, akan menyasar lima lokasi pemeliharaan jalan lingkungan pemukiman/gang berupa pemasangan paping, satu kegiatan pembangunan dan pemeliharaan WC Balai Posyandu, serta satu kegiatan pembangunan jalan rabat beton Sepang menuju Pangkung Sapi.

Di Banjar Dinas Belulang akan di-eksekusi kegiatan pembangunan senderan Balai Banjar Belulang menuju Pangkung Sema dan Pemeliharaan WC Balai Posyandu Banjar Belulang. Sedangkan untuk Banjar Dinas Kembangrijasa akan melaksanakan kegiatan pembangunan pengerasan jalan Desa yakni jalan rabat beton Sepang-Kembangrijasa-Kerobokan serta pembangunan WC di Balai Posyandu Banjar Kembangrijasa.

Adapun kegiatan sosialisasi di ketiga Banjar Dinas tersebut dimulai pada Rabu esok.

Komentar atas Tindaklanjuti Cairnya Dana Desa Tahap II, TPK Mulai Sosialisasikan Program Pembangunan Desa

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

Facebook

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Facebook Resmi Pemdes Sepang

Mohon Bantu Kami, Like This !!!

×

Lokasi Sepang

tampilkan dalam peta lebih besar