Mengenal Visi & Misi Calon Perbekel Sepang Periode 2019-2025

Operator: I Gede Prawira Santosa 05 Agustus 2019 14:20:04 WITA

Pemilihan Perbekel Sepang periode 2019-2025 akan berlangsung dua bulan lagi, tepatnya pada 31 Oktober mendatang. Tahapan berkaitan dengan Pilkel telah dilaksanakan oleh panitia di tingkat desa. Terbaru, paparan visi dan misi masing-masing calon juga telah dilaksanakan secara estafet di empat Banjar Dinas yang ada di Desa Sepang.

Lalu, sudahkah Anda mengetahui apa saja visi dan misi dari ketiga Calon Perbekel tersebut? Berikut ini kami informasikan kepada Anda!

Visi & Misi Calon Perbekel Sepang Periode 2019-2025

 

Calon Perbekel Nomor Urut 1 (Drs. I Putu Sudaratmaja, M.Pd.)

VISI :

Terwujudnya Tata Kelola Pemerintahan Desa secara professional, melalui peningkatan Sumber Daya Manusia untuk mewujudkan pembangunan yang berkwalitas sebagai upaya meningkatkan taraf hidup masyarakat dengan berlandaskan Tri Hita Karana.

MISI :

  1. Meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kepemimpinan Pemerintahan Desa;
  2. Meningkatkan kompetensi/kemampuan staf secara personal untuk mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menghindari KKN;
  3. Meningkatkan hasil serta kwalitas pertanian melalui pelatihan-pelatihan;
  4. Membangun pasar (Tanten) sebagai sentra perekonomian desa;
  5. Mengoptimalkan peran BUMDesa dalam mencari peluang untuk membantu kesejahteraan warga;
  6. Menyusun program pembangunan secara demokratis berkeadilan, transparan dan tuntas;
  7. Menata lingkungan meliputi empat Dusun secara adil dan merata;
  8. Mengembangkan PAM Desa secara maksimal;
  9. Mengaktifkan Karang Taruna;
  10. Memajukan peran PKK, Kampung KB dan penertiban masalah kependudukan;
  11. Melakukan koordinasi aktif dengan lembaga-lembaga yang ada di desa;
  12. Memajukan pendidikan PAUD;
  13. Menindaklanjuti pembangunan sekolah berbasis Hindu.

 

Calon Perbekel Nomor Urut 2 (I Putu Agung Mahardika)

VISI :

Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan Desa yang profesional, sehat, jujur, adil dan berbudaya melalui Sumber Daya Manusia yang handal untuk mewujudkan pembangunan yang berkwalitas, merata dan merakyat berlandaskan konsep Tri Hita Karana berdasarkan Pancasila dan UUD1945.

MISI :

  1. Menghayati, mengamalkan dan melaksanakan ajaran Agama dalam kehidupan sehari-hari serta menjaga Adat-Istiadat Desa Sepang;
  2. Meningkatkan kinerja dengan hati nurani yang jujur, adil, bijaksana dan kerjasama dengan stakeholder yang ada sehingga terwujud pelayanan yang berkwalitas dan profesional;
  3. Meningkatkan sarana dan prasarana yang mendukung dalam kehidupan masyarakat, serta melanjutkan pembangunan;
  4. Meningkatkan taraf hidup masyarakat dengan menggali potensi yang ada serta meningkatkan mutu potensi dengan pelatihan-pelatihan;
  5. Mengupayakan peningkatan Pemberdayaan Masyarakat melalui partisipasi aktif dari LPM, PKK, PLKB, LINMAS dan Kampung KB dalam pembangunan maupun kegiatan Agama, seni, budaya, olahraga dan pendidikan;
  6. Mengoptimalkan peran serta BUMDesa untuk menggali dan menyerap terobosan baru yang dapat dikembangkan;
  7. Meningkatkan kerjasama dan sistem swadaya atau gotong royong dalam bermasyarakat yang berdasarkan kekeluargaan;
  8. Mewadahi bakat generasi penerus dalam bentuk olahraga dan seni budaya melalui Sekaha Teruna dan Karang Taruna;
  9. Meningkatkan IPOLEKSOSBUDHANKAMNAS, serta penghormatan terhadap supremasi hukum.

 

 

Calon Perbekel Nomor Urut 3 (Komang Tapa Yasa)

VISI & MISI :

Menuju desa yang trampil dan berbudaya dengan mengedepankan pengabdian, dan membangun baik desa administrasi maupun desa adat dengan jujur, tegas, tanggungjawab, terbuka, akuntabel.

 

Komentar atas Mengenal Visi & Misi Calon Perbekel Sepang Periode 2019-2025

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

Facebook

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Facebook Resmi Pemdes Sepang

Mohon Bantu Kami, Like This !!!

×

Lokasi Sepang

tampilkan dalam peta lebih besar