Terkait Transaksi BPNT, Agen e-Warong Akui Belum Banyak Transaksi

Operator: I Gede Prawira Santosa 24 Juni 2019 14:41:29 WITA

Pasca terdistribusikannya rekening bagi KPM Bantuan Pangan Non Tunai di Desa Sepang Kamis (20/06) pekan lalu, faktanya transaksi terkait hal tersebut masih belum sepenuhnya dilakukan oleh KPM. Terbukti selang empat hari sejak pendistribusian, geliat transaksi pembelian pangan di e-Warong khususnya yang ada di Desa Sepang tergolong masih rendah.

Hal tersebut diungkapkan oleh Agen e-Warong I Putu Susilananta yang bekerjasama dengan Bank BRI sebagaimana didaulat sebagai Bank Penyalur Bantuan Pangan Non Tunai. Ditemui kontributor SID Pemdes Sepang, Senin (24/06) siang di tempat usahanya yang berlokasi di Banjar Dinas Sepang, Desa Sepang ini, pihaknya mengaku bahwa belum banyak transaksi yang dilakukan oleh KPM.

Dari persebaran KPM di empat Banjar Dinas yang ada di Desa Sepang, paling banyak transaksi yang dilakukan hanya oleh KPM yang bertempat tinggal di Banjar Dinas Sepang saja. Ia menambahkan, kemungkinan kurang diketahuinya keberadaan e-Warong oleh KPM menjadi salah satu faktor penyebabnya.

Namun demikian, dari beberapa transaksi yang ada, Agen mengaku telah melaksanakannya sesuai dengan regulasi yang berlaku. Ia juga menggarisbawahi, bahwa pembelian bahan pangan yang termuat dalam mekanisme pencairan BPNT hanya meliputi beras dan telur. Sehingga pihaknya mengharapkan pemahaman KPM dalam melakukan transaksi dan tidak meminta bahan pangan diluar yang telah ditentukan.

Berkaitan dengan sepinya transaksi di e-Warong tersebut, kami memberitakan kepada masyarakat Desa Sepang khususnya yang termasuk dalam Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Pangan Non Tunai agar segera melakukan cek saldo rekening dan melakukan transaksi di e-Warong yang lokasinya sangat terjangkau di pusat Desa Sepang.

 

Baca Juga :

Bansos Pangan Non Tunai Rencananya akan Diterapkan di Kabupaten Buleleng Mulai Tahun Ini

Mengulas Lebih Dalam : Perubahan Rastra Menjadi Bantuan Pangan Non Tunai

Didistribusikan di Desa Sepang, KPM Akan Segera Nikmati Kemudahan Transaksi BPNT

Komentar atas Terkait Transaksi BPNT, Agen e-Warong Akui Belum Banyak Transaksi

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

Facebook

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Facebook Resmi Pemdes Sepang

Mohon Bantu Kami, Like This !!!

×

Lokasi Sepang

tampilkan dalam peta lebih besar