Temu Karya Karang Taruna Kabupaten Buleleng

Operator: I Gede Prawira Santosa 15 September 2018 17:59:19 WITA

Karang Taruna sebagai organisasi kepemudaan di Indonesia yang merupakan wadah pengembangan generasi muda nonpartisipan, yang tumbuh atas dasar kesadaran dan rasa tanggungjawab sosial. Yang mana pada praktiknya menyasar berbagai kegiatan diantaranya kegiatan sosial, ekonomi, olahraga, keagamaan, kesenian dan sebagainya.

Berkaitan dengan berakhirnya masa kepengurusan Karang Taruna Kabupaten Buleleng Periode 2012-2017, maka diadakan Temu Karya guna membentuk kepengurusan masa bakti 2018-2023 yang dilaksanakan pagi tadi Sabtu (13/09) bertempat di Ruang Rapat Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng, Jalan A. Yani Singaraja.

Hadir dalam kesempatan itu Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Gede Sandhiyasa, S.Sos M.Si , Sekretaris Karang Taruna Provinsi Bali Made Dastra bersama jajarannya, Pengurus Karang Taruna Kabupaten Buleleng Periode 2012-2017, dan perwakilan Karang Taruna se-Kabupaten Buleleng.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng I Gede Sandhiyasa, S.Sos M.Si yang membuka secara resmi Temu Karya Karang Taruna Kabupaten Buleleng dalam arahannya menekankan kegiatan-kegiatan yang dilakukan Karang Taruna yang berhubungan dengan kegiatan sosial. Pihaknya juga mengapresiasi pengabdian yang dilakukan oleh kepengurusan sebelumnya. Serta berharap agar pengurus yang baru dapat menyusun program kerja yang kemudian dapat bermanfaat sesuai dengan kaidah Karang Taruna itu sendiri.

Sebelumnya, dalam laporan Ketua Karang Taruna Kabupaten Buleleng Periode 2012-2017 menyadari bahwa semasa kepengurusannya masih banyak ditemukan kendala khususnya mengenai anggaran yang selama ini tidak dikelola langsung oleh Karang Taruna. Maka itu pihaknya hanya mampu melaksanakan dua kegiatan prinsip yakni pembinaan Karang Taruna Desa dan koorsinasi internal. Terbesit pula harapan untuk kepengurusan selanjutnya agar kiranya dapat membentuk program kerja yang seefektif mungkin sehingga dapat terlaksana lebih optimal.

Sementara itu Sekretaris Karang Taruna Provinsi Bali Made Dastra mengungkapkan bahwasanya dibutuhkan kerjasama yang baik antar Karang Taruna Kabupaten, Provinsi dan Pusat mengingat dalam waktu dekat banyak agenda yang akan dilaksanakan. Beberapa agenda tersebut diantaranya persembahyangan di Pura Besakih sekaligus pemberian bantuan ke Pura-Pura yang terdampak bencana pada 23 September 2018, Bulan Bhakti Karang Taruna Bali di Karangasem pada 3 Oktober 2018 serta jalan sehat dan jalan bersih yang dilanjutkan dengan kuliah umum yang melibatkan pengurus Karang Taruna se-Provinsi Bali pada 20 Oktober 2018 di Lapangan Bajra Sandi.

Dengan padatnya agenda tersebut serta atas arahan kepengurusan Karang Taruna Pusat, dibebankan kepada pengurus Karang Taruna Kabupaten untuk dapat mendata kepengurusan Karang Taruna se-Kabupaten guna nantinya memperoleh kevalidan data kepengurusan Karang Taruna se-Indonesia selambat-lambatnya pada akhir bulan September sampai dengan awal bulan Oktober 2018.

Adapun dalam Temu Karya ini dilaksanakan pemilihan Ketua Karang Taruna Kabupaten Buleleng. Yang mana pada prosesnya cukup berjalan alot dan harus ditentukan melalui voting. Dari tiga calon yang diorbitkan, adalah Gede Hari Yuda Pratama yang berhasil mendapatkan suara terbanyak dari pemegang hak suara dan ditetapkan menjadi Ketua Karang Taruna Kabupaten Buleleng periode 2018-2023. Selanjutnya ketua terpilih akan menyusun draf struktur kepengurusan dalam satu minggu kedepan yang kemudian ditetapkan dengan SK Bupati Buleleng. Selain itu, nantinya kepengurusan yang baru ini akan membuat program kerja untuk lima tahun mendatang.

Komentar atas Temu Karya Karang Taruna Kabupaten Buleleng

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

Facebook

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Facebook Resmi Pemdes Sepang

Mohon Bantu Kami, Like This !!!

×

Lokasi Sepang

tampilkan dalam peta lebih besar